Notifikasi

Memuat…

Mengenal PPIC Staff Lebih Dalam Tugas, Kualifikasi, dan Keterampilan Wajib

Mengenal PPIC Staff Lebih Dalam Tugas, Kualifikasi, dan Keterampilan Wajib

Karirid.com - Kalau kamu pernah dengar tentang PPIC staff, mungkin kamu bertanya-tanya, apa sih sebenarnya tugas mereka dan kenapa peran ini penting banget dalam dunia produksi? Singkatnya, PPIC staff adalah salah satu posisi krusial di perusahaan, terutama dalam mengelola dan merencanakan produksi.

Menurut informasi yang dikutip dari Hashmicro, peran PPIC staff sangat penting untuk menjaga kelancaran produksi. Mereka bertanggung jawab untuk mengatur jadwal produksi dan mengontrol persediaan, yang berfungsi untuk mengoptimalkan pengeluaran dan memaksimalkan keuntungan perusahaan. 

Tanpa adanya perencanaan dan pengelolaan yang baik, proses produksi bisa terhambat dan pesanan pelanggan bisa terlambat, yang tentunya akan berdampak negatif pada kepuasan konsumen. Jadi, kalau kamu tertarik untuk mengenal lebih dalam tentang profesi ini, yuk simak ulasan lengkap tentang tugas, skill, dan kualifikasi yang dibutuhkan sebagai PPIC staff!


Apa Itu PPIC Staff?


PPIC staff atau singkatan dari Production Planning and Inventory Control adalah posisi yang berperan penting dalam perencanaan, produksi, pengelolaan inventaris, dan penjadwalan bahan baku. Dilansir dari Glints.com, tujuan utama peran ini adalah memastikan bahwa permintaan produksi terpenuhi secara optimal, dengan cara mengatur penggunaan bahan baku seefisien mungkin.

Dalam menjalankan tugasnya, PPIC staff bekerja sama dengan berbagai departemen seperti pemasok dan tim pemasaran, untuk memastikan seluruh proses produksi berjalan efisien dan tepat waktu. Posisi ini melapor langsung kepada manajer PPIC dan sering terlibat dalam rapat lintas departemen untuk menyelaraskan berbagai kebutuhan perusahaan.


Tanggung Jawab PPIC Staff


Dikutip dari Huneety, berikut adalah beberapa tanggung jawab utama seorang PPIC staff:

1.Koordinasi Penjadwalan Produksi

PPIC staff bertanggung jawab untuk membuat dan menjaga jadwal produksi. Ini termasuk mengatur dan menyesuaikan jadwal sesuai kebutuhan produksi yang sering kali berubah.

2.Memantau Inventaris

Tugas lainnya adalah memantau persediaan inventaris dan memastikan bahan baku selalu tersedia tepat waktu. PPIC staff harus rutin mengecek stok agar produksi tidak terhambat karena kekurangan bahan.

3.Analisis Data Produksi

PPIC staff akan menganalisis data produksi untuk menemukan area yang bisa diperbaiki, sekaligus mencari cara untuk meningkatkan efisiensi. Hal ini penting untuk pengambilan keputusan yang lebih baik terkait kinerja produksi.

4.Kerja Sama dengan Departemen Pembelian

Bekerja sama dengan tim pembelian untuk memastikan bahan baku tiba sesuai jadwal. Tanggung jawab ini vital untuk menjaga kelancaran rantai pasokan dan proses produksi.

5.Menyusun Laporan Produksi

Menyusun laporan tentang kinerja produksi dan tingkat inventaris adalah bagian lain dari tanggung jawab PPIC staff. Laporan ini digunakan untuk mengevaluasi dan merencanakan langkah berikutnya.

6.Mengikuti Rapat Antardepartemen
Berpartisipasi dalam rapat antardepartemen untuk membahas rencana dan jadwal produksi. Ini membantu menyelaraskan berbagai aspek produksi dengan kebutuhan perusahaan.

7.Perencanaan Produksi dan Kapasitas

 Membantu membuat perkiraan produksi dan merencanakan kapasitas yang diperlukan untuk memenuhi permintaan. Ini bertujuan memastikan produksi berjalan sesuai rencana.

8.Komunikasi dengan Pemasok

Tugas lainnya adalah berkomunikasi dengan pemasok untuk memastikan bahan baku tiba tepat waktu, sehingga tidak ada keterlambatan yang memengaruhi jadwal produksi.

9.Menerapkan Rencana Produksi

Mengatur dan memelihara sistem serta alat untuk perencanaan produksi, agar proses berjalan lebih lancar dan efisien.


10.Memberi Dukungan Inisiatif

Memberikan dukungan untuk meningkatkan proses produksi dan mengurangi biaya, dengan fokus pada inovasi yang dapat meningkatkan produk tanpa menambah biaya besar.



Keterampilan yang Harus Dimiliki

Jika kamu berminat menjadi PPIC staff, berikut keterampilan yang harus kamu kuasai:

1.Kemampuan Analisis yang Tinggi

Keterampilan analisis sangat penting untuk menilai data produksi dan mengambil keputusan yang tepat. Ini akan membantu kamu mengelola dan merencanakan produksi dengan akurat.

2.Manajemen Risiko

Kemampuan mengelola risiko sangat dibutuhkan untuk mengurangi kesalahan selama proses produksi dan menghindari kerugian.

3.Negosiasi

Kemampuan negosiasi yang baik diperlukan karena kamu akan sering berdiskusi dengan berbagai pihak dari divisi lain. Ini penting untuk memastikan koordinasi yang efektif.

4.Kemampuan Memecahkan Masalah 

Pemecahan masalah adalah keterampilan krusial yang diperlukan oleh PPIC staff. Kamu harus bisa segera menangani isu yang muncul selama proses produksi agar tetap berjalan lancar.

5.Komunikasi yang Efektif

Komunikasi yang baik sangat penting untuk menghindari kesalahpahaman dan memastikan kerja sama antar tim berjalan harmonis dan efisien.

6.Ketelitian

Kamu juga harus memiliki perhatian tinggi terhadap detail. Ketelitian ini mengurangi kemungkinan kesalahan dalam pekerjaan.

7.Kepemimpinan yang Baik

Memiliki sikap kepemimpinan yang baik juga penting. Kamu perlu membuat keputusan yang tepat dan mengelola tim serta proses produksi dengan efektif.


Kualifikasi untuk Menjadi PPIC Staff

Menurut informasi yang dikutip dari Glints.com, kualifikasi yang umumnya dibutuhkan untuk menjadi PPIC staff adalah:
  • Minimal lulusan D3/S1 di bidang teknik industri atau jurusan terkait.
  • Terbuka untuk fresh graduate.
  • Mampu memahami alur pengadaan bahan baku.
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik.
  • Keterampilan analitis yang kuat.
  • Mampu bekerja di bawah tekanan dan dalam tim.
  • Kemandirian, disiplin, dan kerja keras.
  • Diutamakan bagi kandidat yang memiliki kemampuan berbahasa Indonesia dan Inggris.
  • Siap untuk bekerja secara mobile jika diperlukan.
  • Pengalaman dalam industri seperti manufaktur, garmen, atau percetakan lebih disukai.

Itulah beberapa informasi tentang profesi PPIC staff, mulai dari tanggung jawab, keterampilan yang diperlukan, hingga kualifikasi yang dibutuhkan. Kalau kamu merasa tertarik, jangan ragu untuk mencari lowongan sebagai PPIC staff, baik untuk fresh graduate maupun mereka yang sudah berpengalaman!

Baca Juga
Posting Komentar
Table of Contents

Memuat…